Nilu Kumala Dewi, Penulis and Ruth Mongan, Pembimbing 1 and Muhaimin Saranani, Pembimbing 2 (2016) IDENTIFIKASI FUNGI PADA JAMU BUBUK YANG DIJUAL DI PASAR TRADISIONAL KOTA KENDARI. Karya Tulis Ilmiah thesis, D.III Analis Kesehatan.
|
Text
KARYA TULIS ILMIAH_2.pdf Download (5MB) | Preview |
Abstract
Nilu Kumala Dewi (P00320013123). Identifikasi Fungi Pada Jamu Bubuk yang Dijual di Pasar Tradisional Kota Kendari, dibimbing oleh Ruth Mongan dan Muhaimin Saranani. (xiv + 59 halaman + 8 gambar + 6 tabel + 8 lampiran). Penelitian ini dilakukan karena setelah disurvei banyak kemasan jamu bubuk yang tidak bagus, kondisi tempat penjualan yang tidak baik, tempat penyimpanan yang kotor sehingga dapat menimbulkan kontaminasi fungi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui adanya fungi pada jamu bubuk. Variabel penelitian ini adalah jamu bubuk dengan kemasan bagus dan tidak bagus yang dijual di Pasar Kota dengan kode A, di Pasar Korem dengan kode B, dan di Pasar Basah dengan kode C. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian deskriptif, yang dilakukan pada tanggal 6-28 juni 2016. Jumlah sampel yang diteliti adalah 6 sampel jamu bubuk dengan merek yang sama, dengan teknik pengambilan porposive sampling. Hasil penelitian menunjukan bahwa terdapat koloni fungi pada semua sampel jamu bubuk. Jumlah koloni yang ditemukan pada sampel A2, B1, B2, dan C2 dianggap melewati batas cemaran. Sedangkan sampel A1 dan C1 dianggap tidak melewati batas cemaran. Batas cemaran fungi pada jamu bubuk menurut BPOM ≤ 1×104 CFU/mL. Jenis fungi yang ditemukan adalah fungi Aspergillus sp. Secara umum dapat disimpulkan bahwa terdapat fungi pada semua jamu bubuk yang diteliti. Oleh karena itu, penjual dan konsumen jamu bubuk hendaknya memperhatikan lokasi penjualan, tempat penyimpanan serta kemasan jamu bubuk yang diperjualbelikan. BPOM setempat hendaknya mengawasi penjualan jamu bubuk di pasar agar dijual pada kondisi tempat penjualan yang bersih serta tempat penyimpanan yang bersih. Peneliti selanjutnya dapat melakukan penelitian tentang fungi pada sampel jamu jenis lain, ataupun tentang kadar toksin fungi yang mengkontaminasi jamu bubuk
Item Type: | Thesis (Karya Tulis Ilmiah) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Fungi dan jamu bubuk |
Subjects: | R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine |
Divisions: | Jurusan Analis Kesehatan > Program Studi Teknologi Laboratorium Medik |
Depositing User: | Unnamed user with email info@poltekkes-kdi.ac.id |
Date Deposited: | 05 Jul 2019 05:50 |
Last Modified: | 05 Jul 2019 05:50 |
URI: | http://repository.poltekkes-kdi.ac.id/id/eprint/947 |
Actions (login required)
View Item |