PENGETAHUAN IBU TENTANG IMUNISASI DASAR PADA BAYI DI POSYANDU WILAYAH KERJA PUSKESMAS KANDAI TAHUN 2016

Aisya Nur Fadila, Penulis and Nurnasari, Pembimbing 1 and Syahrianti, Pembimbing 2 (2016) PENGETAHUAN IBU TENTANG IMUNISASI DASAR PADA BAYI DI POSYANDU WILAYAH KERJA PUSKESMAS KANDAI TAHUN 2016. Karya Tulis Ilmiah thesis, Prodi D.III Kebidanan.

[img] Text
KTI PDF AISYA NUR FADILA.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)
Official URL: http://repository.poltekkes-kdi.ac.id

Abstract

Latar Belakang: Data dari Puskesmas Kandai tahun 2015 menunjukkan dari 237 bayi, hasil cakupan Imunisasi BCG sebanyak 9,28%, Polio I, II, III dan IV masingmasing 9,28%, 8,44%, 8,44% dan 7,17%, DPT I, II, dan III masing-masing 8,44%, 8,44%, dan 7,17%, Campak 5,06% dan Hepatitis B 5,49%. Sasaran imunisasi sebanyak 237 bayi, jumlah bayi yang Imunisasinya lengkap (80%) dan yang Imunisasinya tidak lengkap (20%). Tujuan Penelitian: untuk memperoleh informasi pengetahuan ibu tentang imunisasi dasar pada bayi di posyandu wilayah kerja Puskesmas Kandai Kota Kendari Tahun 2016. Metode Penelitian: Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian deskriptif. Penelitian ini telah dilakukan di posyandu wilayah kerja Puskesmas Kandai tahun 2016 yang dilaksanakan pada bulan Juni – Juli 2016. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh ibu yang memiliki bayi umur 0-11 bulan di posyandu wilayah kerja Puskesmas Kandai sebanyak 237 orang, dengan jumlah sampel 56 responden yang ditetapkan dengan pengambilan sampel secara kelompok (Cluster Sampling). Hasil Penelitian: Menunjukkan bahwa pengetahuan ibu tentang imunisasi dasar tertinggi pada pengetahuan dalam kategori cukup (51,8%), pengetahuan ibu tentang imunisasi dasar tertinggi pada kelompok umur 20-35 tahun (21,4%), pengetahuan ibu tentang imunisasi dasar tertinggi pada tingkat pendidikan menengah (SMA/SMK) (21,4%); dan pengetahuan ibu tentang imunisasi dasar tertinggi pada sumber informasi keluarga (28,6%)

Item Type: Thesis (Karya Tulis Ilmiah)
Uncontrolled Keywords: Imunisasi Dasar pada Bayi
Subjects: R Medicine > RG Gynecology and obstetrics
Divisions: Jurusan Kebidanan > Prodi D-III (KTI)
Depositing User: Unnamed user with email info@poltekkes-kdi.ac.id
Date Deposited: 04 Jul 2019 06:50
Last Modified: 04 Jul 2019 06:50
URI: http://repository.poltekkes-kdi.ac.id/id/eprint/929

Actions (login required)

View Item View Item