Nur Pratiwi Pasaeno, Penulis and Sitti Aisa, Pembimbing 1 and Nasrawati, Pembimbing 2 (2017) HUBUNGAN ANTARAOBESITAS DANSTRESS DENGAN KEJADIAN DISMENORE PADA MAHASISWI DIII KEBIDANAN AKBID PELITA IBU KENDARI TAHUN 2017. Skripsi thesis, Poltekkes Kemenkes Kendari.
|
Text
Untitled.compressed.pdf Download (1MB) | Preview |
Abstract
Latar Belakang : Salah satu gangguan menstruasi yang paling sering dialami oleh remaja perempuan adalah dismenore. Dampak dari dismenore dapat berupa gangguan aktifitas yang menyebabkan absen kerja atau tidak sekolah/kuliah. Faktor risiko yang berhubungan dengan Kejadian dismenore antara lain adalah obesitas dan stress. Tujuan Penelitian : Penelitian ini bertujuan untuk Mengetahui Hubungan antara Obesitas dan Stress dengan Kejadian Dismenore pada Mahasiswi DIII Kebidanan Akbid Pelita Ibu Kendari Tahun 2017. Metode penelitian : Metode survey analitik dengan desain cross sectional. Jumlah populasi sebanyak 283 orang mahasiswa dan jumlah sampel sebanyak 74 mahasiswa dengan teknik pengambilan sampel stratified random sampling dan analisis statistic dengan uji chi square. Hasil Penelitian : Berdasarkan hasil analisa data diperoleh nilai X2 hitung = 6,402 dan X2 tabel = 3,841. menunjukan bahwa ada hubungan antara Obesitas dan stress dengan Kejadian Dismenore yang dilihat dari uji statistic obesitas, Sehingga H1 diterima dan H0ditolak. Kesimpulan. Ada hubungan antara Obesitas dan Stress dengan Kejadian dismenore. Saran. Disarankan kepada mahasiswa untuk menyeimbangkan asupan nutrisi, olahraga secara teratur, gunakanlah waktu minimal seminggu sekali untuk rekreasi, dan mengubah sikap hidup yang negatif menjadi lebih positif
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Obesitas, Stress, Dismenore |
Subjects: | R Medicine > RG Gynecology and obstetrics |
Divisions: | Jurusan Kebidanan > Prodi D-IV (Skripsi) |
Depositing User: | Unnamed user with email info@poltekkes-kdi.ac.id |
Date Deposited: | 28 Aug 2018 00:24 |
Last Modified: | 28 Aug 2018 02:53 |
URI: | http://repository.poltekkes-kdi.ac.id/id/eprint/91 |
Actions (login required)
View Item |