ASUHAN KEPERAWATAN PASIEN SKIZOFRENIA DALAM PEMENUHAN KEBUTUHAN RASA AMAN DAN PERLINDUNGAN DI RUMAH SAKIT JIWA PROVINSI SULAWESI TENGGARA

Isnawati, Penulis and Fitri Wijayati, Pembimbing 1 and Muhaimin Saranani, Pembimbing 2 (2018) ASUHAN KEPERAWATAN PASIEN SKIZOFRENIA DALAM PEMENUHAN KEBUTUHAN RASA AMAN DAN PERLINDUNGAN DI RUMAH SAKIT JIWA PROVINSI SULAWESI TENGGARA. Karya Tulis Ilmiah thesis, Poltekkes Kemenkes Kendari.

[img]
Preview
Text
PDF.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Latar belakang : Skizofrenia adalah salah satu penyakit mental yang mempengaruhi sekitar 7 per seribu dari populasi orang dewasa, terutama pada kelompok usia 15-35 tahun. Berdasarkan data nasional di Indonesia skizofrenia meningkat antara 10-20%. Gangguan yang dimaksud adalah gangguan jiwa ringan dan sedang, sedangkan ganguan skizofrenia dengan perilaku kekerasan sekitar 0,8% atau dari 10.000 orang terdapat 8 penderita ganguan jiwa atau kegilaan. Tujuan : untuk mengetahui asuhan keperawatan pemenuhan kebutuhan rasa aman dan perlindungan pada klien dengan skizofrenia risiko perilaku kekerasan, meliputi pengkajian, diagnose, intervensi, implementasi dan evaluasi. Metode : penelitian ini menggunakan desain studi kasus dengan jumlah pasien sebanyak 1 orang dengan kasus gangguan kebutuhan rasa aman dan perlindungan akbat skizofrenia : risiko perilaku kekerasan. Pengumpulan data dilakukan menggunakan observasi dan pengkajian yang dilakukan di ruang teratai RSJ Provinsi Sulawesi Tenggarai. Hasil penelitian : setelah dilakukan tindakan keperawatan didapatkan hasil diagnosa gangguan rasa aman dan perlindungan akibat risiko perilaku kekerasan didapatkan hasil tercapai. Kesimpulan : diberikan rencana tindak lanjut dengan menjelaskan teknik lain dalam mengontrol perilaku kekerasan seperti ikut aktif dalam kegiatan-kegiatan positif yang dimasukan kedalam jadwal harian

Item Type: Thesis (Karya Tulis Ilmiah)
Uncontrolled Keywords: Skizofrenia
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Divisions: Jurusan Keperawatan > Prodi D-III Keperawatan
Depositing User: Unnamed user with email info@poltekkes-kdi.ac.id
Date Deposited: 12 Oct 2018 01:29
Last Modified: 12 Oct 2018 01:29
URI: http://repository.poltekkes-kdi.ac.id/id/eprint/747

Actions (login required)

View Item View Item