ASUHAN KEPERAWATAN PADA PASIEN NY. N DENGAN SKIZOFRENIA DI RUANG DELIMA RUMAH SAKIT JIWA PROVINSI SULAWESI TENGGGARA

Waode Mu’rifah Razak, Penulis and Dewi Sartiya Rini, Pembimbing 1 (2018) ASUHAN KEPERAWATAN PADA PASIEN NY. N DENGAN SKIZOFRENIA DI RUANG DELIMA RUMAH SAKIT JIWA PROVINSI SULAWESI TENGGGARA. Karya Tulis Ilmiah thesis, Poltekkes Kemenkes Kendari.

[img]
Preview
Text
KTI WAODE MURIFAH RAZAK.pdf

Download (734kB) | Preview

Abstract

Waode Mu’rifah Razak (17.087) “ Asuhan Keperawatan Pada Pasien Ny. N Dengan Skizofrenia di Ruang Delima Rumah Sakit Jiwa Provinsi Sulawesi Tenggara”. Dibimbing oleh Ibu Dewi Sartiya Rini, M.Kep, Sp. KMB, 67 halaman + xi + 2 lampiran. Halusinasi penglihatan merupakan salah satu gejala skizofrenia yang sering ditemukan pada klien dengan gangguan jiwa. Halusinasi sering diidentifikasikan dengan skizofrenia, klien merasa melihat, mendengar, membau, ada rasa raba dan rasa kecap meskipun tidak ada sesuatu rangsangan yang tertuju pada kelima indera tersebut. Tujuan penelitian mampu melakukan asuhan keperawatan pada pasien pada pasien Ny. N dengan Skizofrenia di ruang Delima Rumah sakit jiwa Sulawesi Tenggara. Desain peneitian yaitu dengan studi kasus, subjek penelitian Ny. N dengan diagnosa medis skizofrenia masalah keperawatan konfulsi akut. Metode pengumpulan data dengan cara observasi, wawancara dan pemeriksaan fisik dengan memfokuskan intervesi pada manajemen halusinasi. Hasil penelitian setelah dilakukan perawatan ± 5 hari pada Ny. N menunjukkan tidak lagi melihat sosok bayangan putih dan mampu mengontrol dirinya disaat muncul halusinasi. Kesimpulan asuhan keperawatan yang dilakukan secara komrehensif dapat membantun klien mengatasi halusinasinya.

Item Type: Thesis (Karya Tulis Ilmiah)
Uncontrolled Keywords: Skozofrenia, Asuhan Keperawatan Jiwa,Halisinasi
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Divisions: Jurusan Keperawatan > Prodi D-III Keperawatan
Depositing User: Unnamed user with email info@poltekkes-kdi.ac.id
Date Deposited: 24 Sep 2018 02:40
Last Modified: 24 Sep 2018 02:40
URI: http://repository.poltekkes-kdi.ac.id/id/eprint/660

Actions (login required)

View Item View Item