Indah Retno Sari, Penulis and Hj . Syahrianti, Pembimbing 1 and Farming, Pembimbing 2 (2018) HUBUNGAN PENGETAHUAN KADER TENTANG TUGAS DAN FUNGSI POSYANDU DENGAN KEAKTIFAN KADER DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS LOMBAKASIH KABUPATEN BOMBANA TAHUN 2018. Skripsi thesis, Poltekkes Kemenkes Kendari.
|
Text
SKRIPSI INDAH.pdf Download (3MB) | Preview |
Abstract
Indah Retno Sari 1, Syahrianti2, Farming 2 Latar belakang: Posyandu merupakan kegiatan nyata yang melibatkan partisipasi masyarakat dalam upaya pelayanan kesehatan dari-oleh-untuk masyarakat yang dilaksanakan oleh kader. Kader yang ditugaskan adalah warga setempat yang telah dilatih puskesmas Tujuan penelitian: Untuk mengetahui hubungan pengetahuan kader tentang tugas dan fungsi posyandu dengan keaktifan kader di wilayah kerja Puskesmas Lombakasih Kabupaten Bombana tahun 2018 Metode Penelitian: Jenis penelitian adalah penelitian analitik dengan rancangan cross sectional. Sampel penelitian yaitu kader kesehatan posyandu di wilayah kerja puskesmas Lombakasih kabupaten Bombana tahun 2018 yang berjumlah 50 orang. Instrumen pengumpulan data berupa kuesioner mengenai pengetahuan dan keaktifan kader. Data dianalisis dengan uji Chi Square. Hasil Penelitian: Hasil penelitian menunjukkan bahwa mayoritas kader di Wilayah Kerja Puskesmas Lombakasih Kabupaten Bombana Tahun 2018 yakni 26 orang (52%) memiliki pengetahuan yang cukup tentang tugas dan fungsi posyandu. Mayoritas kader di Wilayah Kerja Puskesmas Lombakasih Kabupaten Bombana Tahun 2018 yakni 34 orang (68%) aktif di posyandu. Secara bivariat hasul penelitian menunjukkan bahwa Ada hubungan yang signifikan antara Pengetahuan Kader Tentang Tugas dan Fungsi Posyandu dengan Keaktifan Kader di Wilayah Kerja Puskesmas Lombakasih Kabupaten Bombana Tahun 2018 yang ditandai dengan nilai p = 0,025 < α = 0,05 dengan X2 hitung = 7,369
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Keaktifan Kader, Pengetahuan kader |
Subjects: | R Medicine > RG Gynecology and obstetrics |
Divisions: | Jurusan Kebidanan > Prodi D-IV (Skripsi) |
Depositing User: | Unnamed user with email info@poltekkes-kdi.ac.id |
Date Deposited: | 19 Sep 2018 01:49 |
Last Modified: | 19 Sep 2018 01:49 |
URI: | http://repository.poltekkes-kdi.ac.id/id/eprint/511 |
Actions (login required)
View Item |