Alpira, Penulis and Askrening, Pembimbing 1 and Elyasari, Pembimbing 2 (2018) PENGETAHUAN DAN SIKAP IBU TENTANG PEMERIKSAAN INSPEKSI VISUAL ASAM ASETAT (IVA) DI PUSKESMAS POASIA KOTA KENDARI. Karya Tulis Ilmiah thesis, Poltekkes Kemenkes Kendari.
|
Text
PDF.pdf Download (1MB) | Preview |
Abstract
Alpira1 Askrening2 Elyasari2 Latar belakang: Kanker serviks merupakan kanker yang banyak menyerang perempuan. Saat ini kanker serviks menduduki urutan kedua dari penyakit kanker yang menyerang perempuan di dunia dan urutan pertama bagi negara sedang berkembang. Tujuan penelitian: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengetahuan dengan sikap ibu tentang pemeriksaan Inspeksi Visual Asam Asetat (IVA) di Puskesmas Poasia Kota Kendari. Metode Penelitian: Desain penelitian yang digunakan ialah deskriptif. Sampel penelitian adalah WUS di Puskesmas Poasia Kota Kendari yang berjumlah 72 orang. Instrumen pengumpulan data berupa kuesioner tentang pengetahuan dan sikap tentang pemeriksaan IVA. Data dianalisis dengan uji deskriptif. Hasil Penelitian: Hasil penelitian menunjukkan pengetahuan WUS tentang pemeriksaan IVA di Puskesmas Poasia Kota Kendari sebagian besar dalam kategori pengetahuan kurang. Sikap WUS tentang pemeriksaan IVA di Puskesmas Poasia Kota Kendari sebagian besar dalam kategori sikap negatif. Wanita usia subur yang bersikap positif sebagian besar memiliki pengetahuan yang cukup, sedangkan WUS yang memiliki sikap negatif sebagian besar memiliki pengetahuan kurang.
Item Type: | Thesis (Karya Tulis Ilmiah) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | pengetahuan, sikap, pemeriksaan IVA |
Subjects: | R Medicine > RG Gynecology and obstetrics |
Divisions: | Jurusan Kebidanan > Prodi D-III (KTI) |
Depositing User: | Unnamed user with email info@poltekkes-kdi.ac.id |
Date Deposited: | 18 Sep 2018 05:45 |
Last Modified: | 18 Sep 2018 05:50 |
URI: | http://repository.poltekkes-kdi.ac.id/id/eprint/494 |
Actions (login required)
View Item |