IRMANTO, ALPIAN (2023) GAMBARAN PENERAPAN PENCEGAHAN LUKA TEKAN TERHADAP INTEGRITAS KULIT PADA NY. R DENGAN DIAGNOSA MEDIS STROKE DENGAN TIRAH BARING LAMA DI RUANG ANGGREK RSUD KOTA KENDARI. Karya Tulis Ilmiah thesis, Poltekkes Kemenkes Kendari.
|
Text
HALAMAN JUDUL KTI.pdf Download (732kB) | Preview |
|
|
Text
KTI BAB I.pdf Download (211kB) | Preview |
|
|
Text
KTI BAB II.pdf Download (453kB) | Preview |
|
|
Text
KTI BAB III.pdf Download (327kB) | Preview |
|
|
Text
KTI BAB IV.pdf Download (232kB) | Preview |
|
|
Text
KTI BAB V.pdf Download (190kB) | Preview |
|
|
Text
KTI DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (238kB) | Preview |
|
|
Text
LAMPIRAN KTI.pdf Download (1MB) | Preview |
Abstract
Latar Belakang : Stroke adalah penyakit cerebrovascular (pembuluh darah otak) yang ditandai dengan kematian jaringan otak karena berkurangnya aliran darah dan oksigen ke otak. Salah satu akibat yang terjadi adalah sesorang bisa menderita kelumpuhan atau bahkan kematian. Tirah baring yang berlangsung lama dapat menyebabkan dampak yang negatif terhadap sistem tubuh Ny. R. Beberapa dampak negatif tirah baring terhadap fisik yaitu pada sistem integumen dapat menyebabkan kerusakan terhadap integritas kulit, seperti abrasi dan ulkus decubitus atau luka tekan Tujuan : Untuk mengidentifikasi intervensi pencegahan luka tekan terhadap terjadinya luka tekan pada pasien stroke yang mengalami tirah baring lama. Manfaat : Diharapkan setelah diberikan terapi pencegahan luka tekan pada pasien stroke dapat menghasilkan integritas kulit menjadi membaik. Metode : Studi kasus deskriptif pada 1 orang subjek pasien dewasa stroke dengan masalah keperawatan utama resiko luka tekan dan akan diberikan terapi pencegahan luka tekan Hasil : Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa integritas kulit pada Ny. R yang terdiagnosa stroke mengalami perubahan setelah dilakukan pencegahan luka tekan dengan terapi massage dengan virgin coconut oil, memasang bantalan dan perubahan posis 2 jam sekali, hal ini di buktikan bahwa pada hari pertama kerusakan kulit, kemerahan dan pigmentasi meningkat sedangkan pada hari ketiga setelah di lakukannya terapi mengalami perubahan dari meningkat menjadi cukup menurun. Kesimpulan : kerusakan integritas kulit menurun pada pasien Ny.R dengan pemberian terapi pencegahan luka tekan selama 3 hari. Saran : Perawat dapat melakukan terapi pencegahan luka tekan untuk mampu menurunkan kerusakan integritas kulit menjadi lebih baik. Kata Kunci : Stroke, Pencegahan Luka Tekan, Integritas Kulit
Item Type: | Thesis (Karya Tulis Ilmiah) | |||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Contributors: |
|
|||||||||
Uncontrolled Keywords: | Stroke, Pencegahan Luka Tekan, Integritas Kulit | |||||||||
Subjects: | R Medicine > RT Nursing | |||||||||
Divisions: | Jurusan Keperawatan > Prodi D-III Keperawatan | |||||||||
Depositing User: | Alpian irmanto - | |||||||||
Date Deposited: | 27 Sep 2023 07:37 | |||||||||
Last Modified: | 27 Sep 2023 07:37 | |||||||||
URI: | http://repository.poltekkes-kdi.ac.id/id/eprint/4139 |
Actions (login required)
View Item |