Waode Titin Aprilian, Penulis and Muslimin L, Pembimbing 1 and Indriono Hadi, Pembimbing 2 (2017) TINJAUAN PERAN PERAWAT SEBAGAI EDUKATOR DALAM MEMBERIKAN PELAYANAN KEPERAWATAN PADA PASIEN POST OP DIRUANG RAWAT INAP BEDAH RSU BAHTERAMAS PROVINSI SULAWESI TENGGARA. Karya Tulis Ilmiah thesis, Poltekkes Kemenkes Kendari.
|
Text
WAODE TITIN APRILIAN (P00320014049).pdf Download (10MB) | Preview |
Abstract
Waode Titin Aprilian (P00320014049) Tinjauan Peran Perawat Sebagai Edukator Dalam Memberikan Pelayanan Keperawatan Pada Pasien Post Op Di Ruang Rawat Inap Bedah RSU Bahteramas Provinsi Sulawesi Tenggara Tahun 2017. Yang dibimbing oleh Muslimin dan Indriono, (xi + VI Bab + 52 halaman + 9 lampiran + 6 tabel ). Salah satu peran perawat pada pasien post operasi adalah peran sebagai pendidik. Perawat sebagai edukator atau pendidik bertugas memberikan pendidikan kesehatan kepada pasien dan keluarga dalam upaya menciptakan perilaku yang menunjang kesehatan. Data jumlah pasien Post Op pada tahun 2016 sebanyak 805 pasien dengan operasi khusus sebanyak 60 kasus, operasi besar sebanyak 197 kasus, operasi sedang sabanyak 548 kasus, dan operasi kecil tidak ada. Bila di rata-ratakan pasien yang dilakukan pembedahan setiap bulannya sebanyak 67 kasus. Tujuan penelitian ini untuk mengidentifikasi Peran Perawat Sebagai Edukator Dalam Memberikan Pelayanan Keperawatan. Peran perawat sebagai edukator membantu klien dalam meningkatkan tingkat pengetahuan kesehatan, gejala penyakit bahkan tindakan yang diberikan sehingga terjadi perubahan perilaku dari klien setelah dilakukan pendidikan kesehatan.Variabel independen yaitu peran perawat (Edukator). Variabel dependen yaitu pasien post operasi. Jenis penelitian ini adalah Deskriptif. Penelitian ini dilaksanakan sejak tanggal 6 juli – 12 juli 2017. Populasi penelitian sebanyak 67 jiwa. Sampel penelitian ini yaitu 40 yang diambil secara Accidental sampling. Menggunakan data sekunder dan primer dengan instrumen penelitian lembar kuesioner. Adapun kesimpulan Hasil penelitian menunjukan sebagian besar peran perawat dalam mengajarkan yang berperan kurang baik 27 responden (57,5%), berperan dengan baik 13 responden (32,5%), dalam menjelaskan berperan dengan baik 24 responden (60,0%), berperan kurang baik sebanyak 16 responden (40,0%). kesimpulan yang dapat ditarik oleh peneliti adalah sebagian besar kurang baik berperan sebagai edukator sebanyak 26 orang (65,0%) dan sebagian kecil baik berperan sebagai edukator sebanyak 14 orang (35,0%). Perlunya kesadaran diri dari perawat dalam meningkatkan caring/sense masing masing individu serta perlu adanya beberapa poster sehubungan dengan hal-hal yang perlu diketahui setelah operasi sehingga menjadi salah satu alternatif yang tepat guna dalam meningkatkan kualitas pelayanan keperawatan di RSU Bahteramas Provinsi Sulawesi Tenggara Tahun 2017
Item Type: | Thesis (Karya Tulis Ilmiah) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Peran, Edukator, Perawat,Pasien, Post Op |
Subjects: | R Medicine > RT Nursing |
Divisions: | Jurusan Keperawatan > Prodi D-III Keperawatan |
Depositing User: | Unnamed user with email info@poltekkes-kdi.ac.id |
Date Deposited: | 07 Sep 2018 05:48 |
Last Modified: | 07 Sep 2018 05:48 |
URI: | http://repository.poltekkes-kdi.ac.id/id/eprint/353 |
Actions (login required)
View Item |