GAMBARAN PENGETAHUAN IBU DAN PRAKTIK PEMBERIAN MP-ASI PADA BAYI 7-11 BULAN DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS PUNGGALUKU KECAMATAN LAEYA KABUPATEN KONAWE SELATAN

PASONGLI, MIRNA YULIANTI (2021) GAMBARAN PENGETAHUAN IBU DAN PRAKTIK PEMBERIAN MP-ASI PADA BAYI 7-11 BULAN DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS PUNGGALUKU KECAMATAN LAEYA KABUPATEN KONAWE SELATAN. Karya Tulis Ilmiah thesis, Poltekkes Kemenkes Kendari.

[img]
Preview
Text
TUGAS AKHIR MIRNA YULIANTI PASONGLI.pdf

Download (1MB) | Preview
Official URL: http://repository.poltekkes-kdi.ac.id

Abstract

Latar Belakang : Kurang gizi pada bayi bukan sematamata disebabkan oleh kekurangan pangan. Beberapa faktor lain yang menjadi penyebab yaitu pemberian MP-ASI yang tidak adekuat dan penyapihan yang terlalu cepat. Hasil penelitian melaporkan bahwa keadaan kurang gizi pada bayi dan anak disebabkan karena kebiasaan pemberian MP-ASI yang tidak tepat dan ketidaktahuan ibu tentang manfaat dan cara pemberian MP-ASI yang benar sehingga berpengaruh terhadap sikap ibu dalam pemberian MP-ASI (Devriana, 2015). Metode Penelitian : Jenis penelitian yang di gunakan yaitu jenis penelitian analitik dengan pendekatan ex post facto , Penelitian ini di laksanakan pada bulan April 2021, di Wilayah Kerja Puskesmas Punggaluku Kecamatan Laeya Kabupaten Konawe Selatan. Sampel dalam penelitian ini adalah ibu yang memiliki bayi usia 7-11 bulan yang berada di Wilayah Kerja Puskesmas Punggaluku Kecamatan Laeya Kabupaten Konawe Selatan yang berjumlah 62 dari 17 desa dengan metode pengambilan sampel secara proporsional Random Sampling. Pengambilan data di lakukan dengan wawancara menggunakan kuisioner. Hasil : Penelitian ini menunjukan bahwa Ibu yang berada di wilayah kerja puskesmas punggaluku, memiliki pengetahuan kategori kurang yaitu sebanyak 66%. Praktik pemberian MPASI yang dilakukan di wilayah kerja Puskesmas Punggaluku kategori kurang yaitu sebanyak 61%. Kata Kunci : Pengetahuan Ibu, Praktik Pemberian MPASI

Item Type: Thesis (Karya Tulis Ilmiah)
Uncontrolled Keywords: Pengetahuan Ibu, Praktik Pemberian MPASI
Subjects: R Medicine > RN Nutrition
Divisions: Jurusan Gizi > Prodi Diploma III Gizi
Depositing User: Unnamed user with email info@poltekkes-kdi.ac.id
Date Deposited: 16 Jul 2023 15:13
Last Modified: 16 Jul 2023 15:13
URI: http://repository.poltekkes-kdi.ac.id/id/eprint/3453

Actions (login required)

View Item View Item