DJUSRAN, MUH. ILYAS (2022) GAMBARAN KADAR GLUKOSA DARAH PADA PENDERITA TUBERCULOSIS PARU BERDASARKAN LAMA PENGOBATAN DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS KOTA KENDARI. Karya Tulis Ilmiah thesis, Poltekkes Kemenkes Kendari.
|
Text
KTI LENGKAP_MUH. ILYAS DJUSRAN_P00341019027.pdf Download (6MB) | Preview |
Abstract
Pendahuluan : Tuberculosis (TB) paru adalah penyakit infeksi menular yang diakibatkan oleh bakteri Mycobacterium tuberculosis, menginfeksi hampir seluruh area tubuh manusia terutama paru-paru. Pemutusan rantai perkembangan dan penularan penyakit TB paru gencar dilaksanakan dengan melakukan pemberian terapi pengobatan Obat Anti TB (OAT) kepada penderita. Akan tetapi, pengobatan OAT dapat menimbulkan efek samping yaitu kerusakan dan kelainan fungsi hati, menyebabkan ketidakmampuan hati menjadi sistem penyangga glukosa sehingga pengendalian kadar glukosa darah sangat sulit, dikarenakan hati berfungsi untuk menyimpan glukosa berlebih dalam bentuk glikogen. Disisi lain, gangguan hiperglikemia dan hipoglikemia dapat terjadi akibat efek samping OAT. Tujuan : Untuk mengetahui kadar glukosa darah pada penderita tuberculosis paru berdasarkan lama pengobatan di wilayah kerja Puskesmas Kota Kendari. Metode : Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif, dengan besar sampel sebanyak 37 sampel yang diambil dengan teknik purposive sampling, melakukan pemeriksaan menggunakan metode spektrofotometri, serta hasil analisis data disajikan dalam bentuk tabel distribusi dan dinarasikan. Hasil : Penelitian ini menunjukan hasil kadar glukosa darah dari 37 responden penderita TB paru yang sedang menjalani pengobatan selama ≤ 1 bulan hingga selama 6 bulan. Terdapat 7 responden (18,9%) mempunyai kadar glukosa darah tinggi. Sedangkan, 30 responden (81,1%) mempunyai kadar glukosa darah normal. Kesimpulan : Sebagian besar penderita TB paru (30 responden (81,1%)) yang sedang menjalani pengobatan selama ≤1 bulan hingga selama 6 bulan di wilayah kerja Puskesmas Kota Kendari mempunyai kadar glukosa darah normal. Saran : Untuk peneliti selanjutnya dapat melakukan penelitian terkait pemeriksaan fungsi hati dengan permasalahan yang masih sama. Kata Kunci : Tuberculosis paru, Glukosa darah, dan Lama pengobatan
Item Type: | Thesis (Karya Tulis Ilmiah) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Tuberculosis paru, Glukosa darah, dan Lama pengobatan |
Subjects: | R Medicine > R Medicine (General) |
Divisions: | Jurusan Analis Kesehatan > Program Studi Teknologi Laboratorium Medik |
Depositing User: | Unnamed user with email info@poltekkes-kdi.ac.id |
Date Deposited: | 16 Jul 2023 14:55 |
Last Modified: | 16 Jul 2023 14:55 |
URI: | http://repository.poltekkes-kdi.ac.id/id/eprint/3449 |
Actions (login required)
View Item |