SARNILA, SARNILA (2022) GAMBARAN ASUPAN NATRIUM, POLA MAKAN DAN KEPATUHAN DIET RENDAH GARAM PADA PASIEN HIPERTENSI RAWAT INAP DI RSUD KOTA KENDARI. Karya Tulis Ilmiah thesis, Poltekkes Kemenkes Kendari.
|
Text
COVER.pdf Download (563kB) | Preview |
|
|
Text
BAB I.pdf Download (98kB) | Preview |
|
|
Text
BAB II.pdf Download (252kB) | Preview |
|
|
Text
BAB III.pdf Download (1MB) | Preview |
|
|
Text
BAB IV.pdf Download (143kB) | Preview |
|
|
Text
BAB V.pdf Download (118kB) | Preview |
|
|
Text
LAMPIRAN (1).pdf Download (860kB) | Preview |
Abstract
Latar Belakang : Hipertensi merupakan penyakit yang terjadi akibat peningkatan tekanan darah. Hipertensi sering tidak menimbulkan tanda – tanda, sedangkan tekanan darah yang terus menerus tinggi dalam jangka waktu lama bisa menyebabkan komplikasi. Oleh sebab itu, hipertensi wajib dideteksi dini yaitu dengan pemeriksaan tekanan darah secara berkala. Asupan natrium tinggi dapat menyebabkan peningkatan volume plasma, curah jantung dan tekanan darah. Natrium menyebabkan tubuh menahan air dengan tingkat melebihi ambang batas normal tubuh sehingga dapat meningkatkan volume darah dan tekanan darah tinggi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran asupan natrium, pola makan dan kepatuhan diet rendah garam pada pasien hipertensi rawat inap di RSUD Kota Kendari. Metode : penelitian ini merupakan penelitian deskriptif dengan pendekatan survey dan telah dilaksanakan pada tanggal 15 – 30 juni 2022 bertepatan di ruang Lavender dan Sakura RSUD Kota Kendari. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini yaitu 31 pasien hipertensi. Teknik sampling yang digunakan yaitu Accidental sampling. Hasil : penelitian ini menunjukkan bahwa sebagian besar 58,06% asupan natrium sampel berada pada kategori lebih, 54,83% pola makan sampel berada pada kategori tidak baik, sedangkan kepatuhan diet rendah garam sebagian besar sampel 54,83% berada pada kategori tidak patuh. Terdapat hubungan antara asupan natrium, pola makan dan kepatuhan diet rendah garam dengan kejadian hipertensi. Saran : Perlu adanya edukasi lebih dari petugas kesehatan terhadap pasien hipertensi agar pasien senantiasa mengetahui, menjaga dan menciptakan pola makan yang baik sehingga dapat mengurangi kejadian hipertensi Kata Kunci : Asupan Natrium, Pola Makan, Kepatuhan Diet Rendah Garam
Item Type: | Thesis (Karya Tulis Ilmiah) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Asupan Natrium, Pola Makan, Kepatuhan Diet Rendah Garam |
Subjects: | R Medicine > RN Nutrition |
Divisions: | Jurusan Gizi > Prodi Diploma III Gizi |
Depositing User: | Unnamed user with email info@poltekkes-kdi.ac.id |
Date Deposited: | 15 Jul 2023 14:06 |
Last Modified: | 15 Jul 2023 14:06 |
URI: | http://repository.poltekkes-kdi.ac.id/id/eprint/3416 |
Actions (login required)
View Item |