ASUHAN KEPERAWATAN PADA By. A DENGAN DIAGNOSA MEDIS PNEUMONIA DALAM PEMENUHAN KEBUTUHAN OKSIGENASI DI RUANG MAWAR RSUD KOTA KENDARI

AULIA, ELFI RAHMI (2022) ASUHAN KEPERAWATAN PADA By. A DENGAN DIAGNOSA MEDIS PNEUMONIA DALAM PEMENUHAN KEBUTUHAN OKSIGENASI DI RUANG MAWAR RSUD KOTA KENDARI. Karya Tulis Ilmiah thesis, Poltekkes Kemenkes Kendari.

[img]
Preview
Text
KTI ELFI RAHMA AULIA.pdf

Download (2MB) | Preview
Official URL: http://repository.poltekkes-kdi.ac.id

Abstract

Latar Belakang:.Pneumonia adalah bentuk infeksi pernapasan akut yang mempengaruhi paru-paru.Paru-paru terdiri dari kantung kecil yang disebut alveoli yang menjadi tempat pertukaran udara saat bernafas.Pneumonia dapat terjadi ketika alveoli dipenuhi nanah dan cairan sehingga mengakibatkan kesulitan bernafas dan asupan oksigen berkurang. Pneumonia atau radang paru juga banyak terjadi pada masa bayi dan balita Oksigen merupakan salah satu kebutuhan dasar manusia..Tujuan:Mengetahui gambaran penerapan Asuhan Keperawatan Pada Bayi Dengan Diagnosa Medis Pneumonia Dalam Pemenuhan Kebutuhan Oksigenasi Di Ruang Mawar RSUD Kota Kendari Jenis Penelitian:Desain studi kasus pada penelitian ini adalah studi kasus deskriptif. Hasil:By. A Nampak tidur , Ny. R sebagai ibu klien menjadi responden mewakili By. A karena masih kategori bayi belum bisa mengemukakan dengan jelas.Ny. R mengatakan batuk dialami selama 4 hari, jika batuk terdengar bunyi, kadang keluar lendir warna putih kental. Ny.R mengatakan anaknya sesak,Evaluasi keperawatan hari selasa , 05 Juli 2022 pukul 10:00 WITA, dengan diagnosa keperawatan pola napas tidak efektif berhubungan dengan hambatan upaya napas dilakukan evaluasi dengan metode SOAP. Ibu By. A mengatakan anaknya masih sesak dan gelisah TTV( TD: 105/72 mmhg, N : 90x/menit, S : 36,5’c, R :30 x/menit ), masalah belum teratasi, planning lanjutkan intervensi. Evaluasi keperawatan hari rabu, 06 Juli 2022 pukul 11:00 WITA, dengan diagnosa keperawatan pola napas tidak efektif berhubungan dengan hambatan upaya napas dilakukan evaluasi dengan metode SOAP.Ibu By. A mengatakan By. A masih sesak , pasien nampak gelisah, rewel dan TTV( TD: 100/70 mmhg, N : 90x/menit, S : 36,9’c, R : 30x/menit ), masalah belum teratasi, planning lanjutkan intervensi. Evaluasi keperawatan hari Kamis , 07 Juli 2022 pukul 10:00 WITA, dengan diagnosa keperawatan pola napas tidak efektif berhubungan dengan hambatan upaya napas dilakukan evaluasi dengan metode SOAP. Ibu By A mengatakan By. A sudah baikan, sesaknya sudah mulai berkurang TTV( TD: 100/72 mmhg, N : 90x/menit, S : 36,2’c, R : 25x/menit ), nampak By. A sedang tidur masalah teratasi sebagian, intervensi dihentikan.Kesimpulan: Pemberian terapi oksigenasi pada neonatus adalah bertujuan untuk mengoptimalkan oksigenasi jaringan untuk memfasilitasi terjadinya metabolisme aerob jaringan Kata Kunci: pneumonia, pola napas tidak efektif , asuhan keperawatan, terapi oksigenasi

Item Type: Thesis (Karya Tulis Ilmiah)
Contributors:
ContributioncontributorsNIDN/NIDK
UNSPECIFIEDTaamu, TaamuUNSPECIFIED
UNSPECIFIEDMISBAH, SITTI RACHMIUNSPECIFIED
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Divisions: Jurusan Keperawatan > Prodi D-III Keperawatan
Depositing User: Unnamed user with email info@poltekkes-kdi.ac.id
Date Deposited: 08 May 2023 02:27
Last Modified: 08 May 2023 02:27
URI: http://repository.poltekkes-kdi.ac.id/id/eprint/3300

Actions (login required)

View Item View Item