PROFIL ANEMIA BERDASARKAN INDEKS ERITROSIT PADA LANSIA DI KELURAHAN GUNUNG JATI KECAMATAN KENDARI

Wahyuni, Sri and Yuniarty, Tuty and Hasan, Aswiro (2022) PROFIL ANEMIA BERDASARKAN INDEKS ERITROSIT PADA LANSIA DI KELURAHAN GUNUNG JATI KECAMATAN KENDARI. Karya Tulis Ilmiah thesis, Poltekkes Kemenkes Kendari.

[img]
Preview
Text
1.KTI_SRI WAHYUNI_P00341019082.docx.pdf

Download (1MB) | Preview
Official URL: http://repository.poltekkes-kdi.ac.id

Abstract

Pendahuluan : Anemia adalah penurunan jumlah massa eritrosit sehingga tidak dapat memenuhi fungsinya untuk membawah oksigen dalam jumlah yang cukup ke jaringan parifer. Anemia merupakan masalah kesehatan utama pada lansia yang disebabkan oleh anemia defisiensi besi (ADB). Indeks eritrosit merupakan batasan untuk ukuran dan isi hemoglobin eritrosit. Indeks eritrosit sering digunakan dalam mengklasifikasi anemia dan untuk membantu mendiagnosis penyebab anemia. Tujuan : Untuk mengetahui profil anemia berdasarkan indeks eritrosit pada lansia di kelurahan Gunung Jati kecamatan Kendari. Metode : Jenis penelitian yang digunakan adalah deskriptif dan purposing sampling berdasarkan kriteria inklusi dan kriteria eksklusi. Populasi dalam penelitian ini yaitu sebanyak 31 orang lansia. Hasil : Hasil pemeriksaan indeks eritrosit pada lansia di kelurahan Gunug Jati kecamatan Kendari, dari 31 responden yang nilai MCV normal sebanyak 24 orang (77,49%) dan yang abnormal sebanyak 7 orang (22,51%). Nilai MCH normal sebanyak 22 orang (70,95%) dan yang abnormal sebanyak 9 orang (29,05%). Nilai MCHC normal sebanyak 22 orang (70,95%) dan yang abnormal sebanyak 9 orang (29,05%). Serta morfologi anemia berdasarkan indeks eritrosit terdapat dua jenis anemia yaitu anemia normositik normokromik 23 orang (74,17%) dan anemia mikrositik hipokromik adalah 8 orang (25,83%). yaitu yang 5 orang (16,67%). Kesimpulan : Jenis anemia berdasarkan indeks eritrosit pada lansia di keluran Gunung Jati kecamatan Kendari adalah anemia normositik normokromik 74,17% (23 orang) dan anemia mikrositik hipokromik adalah 25,83% (8 orang). Kata Kunci : Indeks Eritrosit (anemia), Lansia

Item Type: Thesis (Karya Tulis Ilmiah)
Uncontrolled Keywords: Indeks Eritrosit (anemia), Lansia.
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
Divisions: Jurusan Analis Kesehatan > Program Studi Teknologi Laboratorium Medik
Depositing User: Unnamed user with email info@poltekkes-kdi.ac.id
Date Deposited: 10 Feb 2023 03:13
Last Modified: 10 Feb 2023 03:13
URI: http://repository.poltekkes-kdi.ac.id/id/eprint/3089

Actions (login required)

View Item View Item