GAMBARAN PENGETAHUAN GIZI IBU, ASUPAN ZAT GIZI MAKRO, DAN RIWAYAT PEMBERIAN ASI EKSLUSIF PADA BALITA STUNTING DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS WUNDULAKO KABUPATEN KOLAKA

KAMARUDDIN, NUR ARIFAH (2021) GAMBARAN PENGETAHUAN GIZI IBU, ASUPAN ZAT GIZI MAKRO, DAN RIWAYAT PEMBERIAN ASI EKSLUSIF PADA BALITA STUNTING DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS WUNDULAKO KABUPATEN KOLAKA. Karya Tulis Ilmiah thesis, Poltekkes Kemenkes Kendari.

[img]
Preview
Text
NUR ARIFAH KAMARUDDIN-P00331018075-KARYA TULIS ILMIAH.pdf

Download (3MB) | Preview

Abstract

Latar belakang: Hasil survey pemantauan status gizi 2017 yang dilakukan kementrian kesehatan, balita di indonesia yang mengalami stunting/kerdil mencapai 29,6%. Puskesmas wundulako memiliki angka tertinggi pravelensi status gizi stunting pada balita di Kabupaten Kolaka yaitu sebesar 22,4% penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran pengetahuan gizi ibu, asupan zat gizi makro, dan riwayat pemberian ASI ekslusif pada balita stunting di Wilayah Kerja Puskesmas Wundulako. Metode : Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian deskriptif dengan pendekatan survey. Data primer penelitian ini dilaksanakan pada bulan Mei 2021. Populasi dalam penelitian ini adalah balita umur 0-59 bulan sebanyak 95 balita dan pengambilan sampel dalam penelitian ini diambil secara purposive sampling sebanyak 39 balita. Data Asupan gizi balita diperoleh dengan menggunakan Recall komsumsi, ,data tentang tingkat pengetahuan gizi ibu dan riwayat pemberian ASI diperoleh dari wawancara dengan menggunakan kuisioner. Analisa data disajikan dalam bentuk tabel disertai dengan narasi. Hasil : Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa asupan energy sampel balita stunting sebagian besar 89,7% termasuk kategori kurang. Asupan protein sampel balita stunting sebagian besar 92,3% termasuk kategori kurang. Asupan lemak sampel balita stunting sebagian besar 89,7% termasuk kategori kurang. Asupan karbohidrat sampel balita stunting sebagian besar 79,5% termasuk kategori kurang. Tingkat pengetahuan gizi ibu sebagian besar 51,3 termasuk kategori cukup. Riwayat pemberian ASI sebagian besar 82,1% tidak Eksklusif. Kata kunci: Tingkat Asupan Zat Gizi Makro,Tingkat Pengetahuan Gizi Ibu,Riwayat Pemberian ASI, stunting

Item Type: Thesis (Karya Tulis Ilmiah)
Contributors:
ContributioncontributorsNIDN/NIDK
UNSPECIFIEDMasrif, MasrifUNSPECIFIED
UNSPECIFIEDAhmad, AhmadUNSPECIFIED
Subjects: R Medicine > RN Nutrition
Divisions: Jurusan Gizi > Prodi Diploma III Gizi
Depositing User: Unnamed user with email info@poltekkes-kdi.ac.id
Date Deposited: 15 Nov 2022 08:04
Last Modified: 15 Nov 2022 08:04
URI: http://repository.poltekkes-kdi.ac.id/id/eprint/2927

Actions (login required)

View Item View Item