PENGARUH PEMBERIAN EKSTRAK KULIT PISANG UNTUK MENDETEKSI ADANYA FORMALIN PADA TAHU

Rantesalu, Agnes and Bire, Winioliski L.O. Rohi and Orno, Theosobia Grace PENGARUH PEMBERIAN EKSTRAK KULIT PISANG UNTUK MENDETEKSI ADANYA FORMALIN PADA TAHU. Prosiding Seminar Nasional MIPA UNIPA. ISSN 2654-7724

[img]
Preview
Text
Prosiding.pdf

Download (235kB) | Preview

Abstract

Formalin yang sering digunakan untuk pengawetan dilarang ditambahkan dalam pangan karena bahayanya bagi kesehatan. Pemeriksaan formalin dalam makanan sering dilakukan di bagian laboratorium menggunakan bahan kimia, karena hal inilah maka sulit dilakukan oleh masyarakat. Pengujian kandungan formalin dengan cara lain dapat dil�akukan juga menggunakan bahan yang alami, yaitu dengan adanya kandungan antosianin. Senyawa antosianin merupakan golongan flavonoid yang umumnya terdapat pada buah, baik daging buah maupun kulit buah, bunga, dan juga terdapat pada sayur-sayuran. Salah satunya adalah pada kulit buah pisang. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui pen�gujian formalin dengan kulit pisang. Penelitian ini merupakan eksperimen. Metode yang digunakan yaitu kolorimetri dengan cara mengekstrak antosianin pada kulit pisang dan diu�ji pada tahu berformalin untuk dilihat perubahan warnanya. Hasil ekstrak kulit pisang yang telah diperoleh diuji dengan spektrofotometer UV dan menunjukkan adanya antosianin da�lam ekstrak tersebut. Pengujian formalin dengan kulit pisang dapat dilakukan, namun harus memperhatikan proses ekstraksinya agar diperoleh hasil yang maksimal. Keywords: Kulit Pisang, Formalin, Tahu

Item Type: Article
Subjects: Q Science > QH Natural history > QH301 Biology
Depositing User: Unnamed user with email info@poltekkes-kdi.ac.id
Date Deposited: 16 Sep 2022 09:02
Last Modified: 16 Sep 2022 09:02
URI: http://repository.poltekkes-kdi.ac.id/id/eprint/2827

Actions (login required)

View Item View Item