GAMBARAN ASUPAN ENERGI, PROTEIN, ZAT BESI DAN STATUS GIZI PADA SISWI KELAS II DI SMAN 2 KECAMATAN TOMIA KABUPATEN WAKATOBI

Indriati, Fiti (2021) GAMBARAN ASUPAN ENERGI, PROTEIN, ZAT BESI DAN STATUS GIZI PADA SISWI KELAS II DI SMAN 2 KECAMATAN TOMIA KABUPATEN WAKATOBI. Karya Tulis Ilmiah thesis, Poltekkes Kemenkes Kendari.

[img]
Preview
Text
FITI INDRIATI Tugas Akhir.pdf

Download (6MB) | Preview

Abstract

Latar Belakang: Masa remaja merupakan masa pertumbuhan yang lebih cepat dan sangat aktif dibandingkan masa anak-anak, kekurangan zat gizi pada masa remaja akan berdampak pada aktivitas remaja di sekolah seperti, lesu, mudah lelah, hambatan pertumbuhan, kurang gizi pada masa dewasa, dan penurunan prestasi belajar di sekolah. penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran asupan energi, protein, zat besi, dan status gizi pada remaja putri di SMAN 2 Kecamatan Tomia Kabupaten Wakatobi. Metode: Penelitian ini merupakan penelitian deskriktif observasional. Penelitian ini dilaksanakan di SMA Negeri 2 Kecamatan Tomia Kabupaten Wakatobi bulan april 2021. Populasi Pada penelitian ini adalah siswi kelas 2 yang terdiri dari kelas IPA 1 dan IPA 2 di SMA Negeri 2 Kecamatan Tomia Kabupaten Wakatobi dengan jumlah 64 orang. Teknik pengambilan sampel ini menggunakan metode total sampling. Hasil: Penelitian ini menunjukkan bahwa tingkat asupan energi dalam kategori baik (50%), selebihnya sedang dan kurang dengan persentase masing – masing sebesar (25%). Asupan protein yang tergolong baik (42%), selebihnya tergolong sedang (41%) dan kurang (17%). Asupan zat besi tergolong sedang (53,1%), selebihnya baik (34,3%) dan kurang (12,6%). status gizi tergolong normal (84,4%), selebihnya status gizi kurang (9,3%) dan gizi lebih (6,3%). Penelitian ini menyarankan perlunya kepada sekolah SMAN 2 Tomia bekerja sama dengan Puskemas agar mengoptimalkan penyuluhan mengenai Pedoman Umum Gizi Seimbang (PUGS). Diharapkan dapat menambah wawasan dan pengetahuan mengenai gizi seimbang serta dapat mengoptimalkan aktivitas fisik atau olahraga setiap hari. kata kunci: Asupan Energi, Protein, Zat Besi dan Status Gizi

Item Type: Thesis (Karya Tulis Ilmiah)
Contributors:
ContributioncontributorsNIDN/NIDK
UNSPECIFIEDImanuddin, ImanuddinUNSPECIFIED
UNSPECIFIEDWiralis, WiralisUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: Asupan Energi, Protein, Zat Besi dan Status Gizi
Subjects: R Medicine > RN Nutrition
Divisions: Jurusan Gizi > Prodi Diploma III Gizi
Depositing User: Unnamed user with email info@poltekkes-kdi.ac.id
Date Deposited: 06 Sep 2022 00:53
Last Modified: 06 Sep 2022 00:53
URI: http://repository.poltekkes-kdi.ac.id/id/eprint/2785

Actions (login required)

View Item View Item