GAMBARAN POLA ASUH, PENDIDIKAN IBU, PENGETAHUAN IBU DAN TINGGI BADAN ORANG TUA PADA ANAK BALITA STUNTING DI WILAYAH PUSKESMAS MOTAHA, KAB.KONAWE SELATAN

Maranay, Hijrawati (2021) GAMBARAN POLA ASUH, PENDIDIKAN IBU, PENGETAHUAN IBU DAN TINGGI BADAN ORANG TUA PADA ANAK BALITA STUNTING DI WILAYAH PUSKESMAS MOTAHA, KAB.KONAWE SELATAN. Karya Tulis Ilmiah thesis, Poltekkes Kemenkes Kendari.

[img]
Preview
Text
HIJRAH.pdf

Download (2MB) | Preview
Official URL: http://repository.poltekkes-kdi.ac.id

Abstract

Latar Belakang : Stunting (balita pendek) adalah balita dengan status gizi yang berdasarkan panjang atau tinggi badan menurut umurnya bila dibandingkan dengan standar baku WHO-MGRS (Multicentre Growth Reference Study), nilai z-score nya kurang dari -2SD dan dikateg orikan severely stunting (sangat pendek) jika nilai z-score nya kurang dari -3SD (Kemenkes RI, 2016). Stunting dapat diketahui bila seorang balita sudah diukur panjang atau tinggi badannya, lalu dibandingkan dengan standar, dan hasilnya berada dibawah normal. Berdasarkan data Riskesdas 2018, prevalensi status gizi (TB/U) anak 0-59 bulam (balita) di Provisi Sulawesi Tenggara menunjukan 29,6% mengalami stunting dengan 10,1% balita dengan kategori sangat pendek, 18,65% dengan kategori pendek dan 71,3% dengan kategori normal. (Riskesdas, 2018). Sedangkan menurut data status gizi balita berdasarkan TB/U menurut Kecamatan dan Puskesmas Kabupaten Konawe Selatan tahun 2019 menunjukan bahwa dari 17.893 balita di Kabupaten Konawe Selatan terdapat 808 balita yang memiliki tinggi badan pendek sebesar 4,3% Metode : penelitian ini adalah penelitian yang bersifat deskriptif yaitu untuk menggambarkan pola asuh makan, pendidikan ibu, pengetahuan dan Tinggi Badan orang tua pada balita stunting diwilayah Puskesmas Motaha, Kab. Konawe Selatan dan desain penelitian menggunakan purposive sampling. Hasil : menunjukkan bahwa sebagian besar balita stunting berjenis kelamin laki-laki sebanyak 53,4%, balita stunting berumur 25-36 bulan sebanyak 38,9%, ayah balita stunting berumur 26-35 tahun sebanyak 46,3% dan ibu balita stunting berumur 26-35 tahun sebanyak 48,1%, pekerjaan ayah balita stunting adalah petani sebanyak 57,4% dan pekerjaan ibu balita stunting adalah ibu rumah tangga sebanya 99,1%, dan 35,2% ibu balita stunting yang pola asuhnya baik dan 64,8% ibu balita stunting yang pola asuhnya kurang, 85,2% ibu balita stunting yang pendidikan rendah atau tamat SD/SMP dan 14,8% ibu balita stunting yang pendidikan tinggi atau tamat SMA/perguruan tinggi, dan 37,1% ibu balita stunting yang pengetahuan gizinya baik dan 62,9 ibu balita stunting yang pengetahuan gizinya kurang, dan 18,5% ayah balita stunting tinggi badan pendek dan 81,5% ayah balita stunting tinggi badan normal, dan 44,4% ibu balita stunting tinggi badan pendek dan 55,6% ibu balita stunting tinggi badan normal Kata Kunci : Pola asuh makan, Pendidikan ibu, Pengetahuan ibu dan Tinggi badan orang tua.

Item Type: Thesis (Karya Tulis Ilmiah)
Contributors:
ContributioncontributorsNIDN/NIDK
UNSPECIFIEDKoro, SurianaUNSPECIFIED
UNSPECIFIEDGobel, Sri Yunanci VUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: Pola asuh makan, Pendidikan ibu, Pengetahuan ibu dan Tinggi badan orang tua
Subjects: R Medicine > RN Nutrition
Divisions: Jurusan Gizi > Prodi Diploma III Gizi
Depositing User: Unnamed user with email info@poltekkes-kdi.ac.id
Date Deposited: 26 Aug 2022 03:13
Last Modified: 26 Aug 2022 03:13
URI: http://repository.poltekkes-kdi.ac.id/id/eprint/2757

Actions (login required)

View Item View Item