GAMBARAN HYGIENE PENJAMAH MAKANAN DAN SANITASI PERALATAN DI RUMAH SAKIT UMUM DAERAH KOTA KENDARI

Rande, Rande (2021) GAMBARAN HYGIENE PENJAMAH MAKANAN DAN SANITASI PERALATAN DI RUMAH SAKIT UMUM DAERAH KOTA KENDARI. Karya Tulis Ilmiah thesis, Poltekkes Kemenkes Kendari.

[img]
Preview
Text
RANDE.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Latar Belakang : higiene dan sanitasi adalah upaya untuk mengendalikan faktor resiko terjadinya kontaminasi terhadap makanan, baik yang berasal dari bahan makanan, orang, tempat, dan peralatan, keberadaan bakteri pada peralatan makan dapat disebabkan perilaku higiene yang kurang baik serta penerapan sanitasi alat makan yang belum memenuhi syarat. Peralatan yang mengandung bakteri dapat mencemari makanan, salah satu sumber penularan penyakit dan penyebab terjadinya keracunan makanan dan minuman adalah higiene alat masak yang akan digunakan dalam proses penyediaan makanan dan minuman. Metode :Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif dengan observasional. dan penelitian ini telah di laksanakan pada tanggal 7 s/d 14 Agustus 2021 di Instalasi Gizi RSUD Kota Kendari. Sampel dalam penelitian adalahpenjamah makanan yang dilakukan dengan teknik total sampling sebanyak 10 orang. Teknik pengambilan data dilakukan dengan menggunakan lembar observasi. Hasil : gambaran higiene penjamah makanan 100%,sampel memiliki surat keterangan sehat, cuci tangan dengan sabun, kuku dipotong pendek ,bebas kosmetik, mencuci tangan setelah mengerjakan pekerjaan lain, , tidak berbicara pada saat bekerja, menggunakan pakaian kerja (celemek), menggunakan tutup kepala pada saat bekerja, tidak memegang bagian badan pada saat bekerja, tidak bekerja pada waktu sakit ,tidak menggunakan perhiasan pada waktu bekerja, menutup mulut saat bersin atau batuk, tidak meludah sembarang di ruangan pengolahan makanan.Dan Sanitasi Peralatan di Instalasi Gizi RSUD Kota Kendari sebesar 57% kurang memenuhi syarat Kesimpulan : Dari penelitian yang dilakukan pada higiene penjamah makanan 69,2% yang memenuhi syarat dalam kategori cukup. Sedangkan penelitian pada sanitasi peralatan 57,14% kurang memenuhi syarat. Saran :penjamah pada saat bekerja dibiasakan tidak menyentuh atau memegang bagian rambut, hidung, telinga, mulut, pada saat bekerja.dan tidak berbicara pada saat bekerja. Kata kunci: Higiene Penjamah,Sanitasi Peralatan

Item Type: Thesis (Karya Tulis Ilmiah)
Subjects: R Medicine > RN Nutrition
Divisions: Jurusan Gizi > Prodi Diploma IV Gizi
Depositing User: Unnamed user with email info@poltekkes-kdi.ac.id
Date Deposited: 24 Aug 2022 00:25
Last Modified: 24 Aug 2022 00:25
URI: http://repository.poltekkes-kdi.ac.id/id/eprint/2715

Actions (login required)

View Item View Item