GAMBARAN HASIL PEMERIKSAAN KADAR GLUKOSA DARAH SEWAKTU PADA PASIEN DI RSUD KOTA KENDARI

Sitti Hartina, Penulis and Askrening, Pembimbing 1 and Supiati, Pembimbing 2 (2017) GAMBARAN HASIL PEMERIKSAAN KADAR GLUKOSA DARAH SEWAKTU PADA PASIEN DI RSUD KOTA KENDARI. Karya Tulis Ilmiah thesis, Poltekkes Kemenkes Kendari.

[img]
Preview
Text
GAMBARAN HASIL PEMERIKSAAN KADAR GLUKOSA DARAH SEWAKTU PADA .pdf

Download (961kB) | Preview

Abstract

Sitti Hartina(P00341014035). Gambaran hasil pemeriksaan kadar glukosa darah sewaktu pada pasien di RSUD Kota Kendari, dibimbing oleh Askrening, SKM, M.Kes dan Supiati, STP.,MPH. ( xiv + 3 Daftar Tabel + 1 Daftar Gambar + 10 Daftar Lampiran + 31 Halaman). Latar belakang : Gula darah atau glukosa darah merupakan bahan bakar universal bagi sel-sel tubuh manusia dan berfungsi sebagai sumber karbon untuk sintesis sebagian besar senyawa lainnya. Seiring arus globalisasi menyebabkan terjadinya perubahan pola hidup yang cenderung mengacu pada gaya hidup tidak sehat maka diperlukan deteksi dini gula darah sejak remaja. Tujuan : Penelitian ini adalah untuk mengetahui gambaran hasil pemeriksaan glukosa darah sewaktu pada pasien di RSUD Kota Kedari. Metode : Jenis penelitian ini adalah deskriptif, dilaksanakan di laboratorium Rumah Sakit Umum Daerah Kota Kendari pada tanggal 19 juni sampai 21 juli 2017. Sampel dalam penelitian ini berjumlah 30 orang yang diambil secara Accidental Sampling. Hasil : penelitian ini menunjukkan dari 30 orang yang melakukan pemeriksaan glokosa darah saat penelitian dengan persentase 83,3 % memiliki kadar glukosa darah normal dan 16,7 % memiliki kadar glukosa darah tidak normal. Kesimpulan : hasil pemeriksaan glukosa darah sewaktu didapatkan hasil yang sama yaitu 25 orang dengann kadar glukosa normal dan 5 orang dengan kadar glukosa tidak normal

Item Type: Thesis (Karya Tulis Ilmiah)
Uncontrolled Keywords: Pemeriksaan glukosa, glukosa darah sewaktu
Subjects: R Medicine > RA Public aspects of medicine
Divisions: Jurusan Analis Kesehatan > Program Studi Teknologi Laboratorium Medik
Depositing User: Unnamed user with email info@poltekkes-kdi.ac.id
Date Deposited: 05 Sep 2018 01:52
Last Modified: 05 Sep 2018 01:52
URI: http://repository.poltekkes-kdi.ac.id/id/eprint/259

Actions (login required)

View Item View Item