HUBUNGAN ANTARA PEKERJAAN DAN POLA ASUH IBU DENGAN KEJADIAN GIZI KURANG PADA BALITA USIA 24-59 BULAN DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS NAMBO

Safita, Selvi (2021) HUBUNGAN ANTARA PEKERJAAN DAN POLA ASUH IBU DENGAN KEJADIAN GIZI KURANG PADA BALITA USIA 24-59 BULAN DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS NAMBO. Skripsi thesis, Poltekkes Kemenkes Kendari.

[img]
Preview
Text (Naskah Publikasi)
NASKAH PUBLIKASI SELVI SAFITA.pdf

Download (589kB) | Preview
[img] Text (Skripsi)
SKRIPSI SELVI SAFITA.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (4MB)

Abstract

Latar Belakang :Gizi merupakan hal penting dalam pertumbuhan fisik dan kecerdasan anak balita usia dibawah 5 tahun yang memerlukan perhatian khusus dalam pertumbuhan fisik dan kecerdasan dimana hal ini di dukung oleh gizi balita. Gizi kurang merupakan status gizi yang didasarkan pada indeks berat badan menurut umur (BB/U). Faktor yang mempengaruhi gizi kurang adalah pengetahuan, pekerjaan, pola asuh,umur dan pendidikan. Tujuan Penelitian :Mengetahui hubungan antara pekerjaan dan pola asuh ibu dengan kejadian gizi kurang pada balita usia 24-59 bulan di wilayah kerja Puskesmas Nambo. Metode Penelitian :Menggunakan jenis penelitian observasional analitik dengan rancangancross secsional. Sampel dalam penelitian ini adalah 54 ibu yang memiliki balita usia 24-59 bulan di wilayah kerja Puskesmas Nambo. Teknik pengambilan sampel dengan accidental sampling. Instrumen yang digunakan adalah kuesioner. Data dianalisis dengan Uji chi-square dan diolah menggunakan IBM SPSS Statistik 28. Hasil Penelitian :Menunjukan sebagian besar responden yang bekerja dan memiliki pola asuh kurang baik status gizi pada balita mengalami gizi kurang (80%) dan (70%), responden yang tidak bekerja dan memiliki pola asuh baik status gizi balita mengalami gizi baik (72,7%) dan (81,8%). Berdasarkan hasil uji analisis chi-square menunjukan bahwa peneltilian dari 54 responden diperoleh nilai p-value 0,003 (p < 0,05) yang menunjukan bahwa terdapat hubungan antara pekerjaan dan pola asuh ibu terhadap kejadian gizi kurang pada balita usia 24- 59 bulan. Kesimpulan :Ada hubungan antara pekerjaan dan pola asuh ibu dengan kejadian gizi kurang pada balita usia 24-59 bulan di wilayah kerja Puskesmas Nambo. Kata kunci : pekerjaan, pola asuh ibu, gizi kurang

Item Type: Thesis (Skripsi)
Contributors:
ContributioncontributorsNIDN/NIDK
UNSPECIFIEDSarita, SultinaNIDN4002066801
UNSPECIFIEDFeryani, FeryaniNIDN4022028101
Uncontrolled Keywords: pekerjaan, pola asuh ibu, gizi kurang
Subjects: R Medicine > RG Gynecology and obstetrics
Divisions: Jurusan Kebidanan > Prodi D-IV (Skripsi)
Depositing User: Unnamed user with email info@poltekkes-kdi.ac.id
Date Deposited: 08 Feb 2022 06:32
Last Modified: 08 Feb 2022 06:32
URI: http://repository.poltekkes-kdi.ac.id/id/eprint/2407

Actions (login required)

View Item View Item