Rahmah, Sitti (2021) HUBUNGAN PENGGUNAAN PEMBERSIH KEWANITAAN DENGAN KEJADIAN FLUOR ALBUS PADA WANITA USIA SUBUR DI PUSKESMAS NAMBO. Skripsi thesis, Poltekkes Kemenkes Kendari.
|
Text (Naskah Publikasi)
NASKAH PUBLIKASI SITTI RAHMAH (P00312017043).pdf Download (182kB) | Preview |
|
Text (Skripsi)
SITTI RAHMAH SKRIPSI (P00312017043).pdf Restricted to Repository staff only Download (813kB) |
Abstract
Latar Belakang : Fluor albus adalah gejala awal suatu penyakit berupa cairan yang dikeluarkan dari vagina yang bukan darah. Keputihan normal adalah keputihan yang dialami sebelum atau sesudah menstruasi. Banyak wanita mengalami keputihan yang abnormal, hal ini disebabkan karena terganggunya keseimbangan pH dan ekosistem flora normal yang ada di dalam vagina. Terganggunya keseimbangan pH vagina dan ekosistem flora normal vagina salah satunya disebabkan oleh pembersih kewanitaan. Tujuan Penelitian : Mengetahui hubungan antara penggunaan pembersih kewanitaan dengan kejadian fluor albus di Puskesmas Nambo. Metode Penelitian : Menggunakan jenis penelitian observasional analitik dengan rancangan cross secsional. Sampel dalam penelitian ini adalah 63 wanita usia subur di wilayah kerja Puskesmas Nambo. Teknik pengambilan sampel dengan purposive sampling. Instrumen yang digunakan adalah kuesioner. Data dianalisis dengan Uji chi-square dan diolah menggunakan IBM SPSS Statistik 28. Hasil Penelitian : Menunjukan sebagian besar responden sebagian besar responden yang tidak memakai pembersih kewanitaan sebagian besar mengalami fluor albus fisiologi sebanyak 29 (78,4%). Sedangkan sebagian responden yang memakai pembersih kewanitaan sebagian besar mengalami fluor albus patologi sebanyak (61,5%). Berdasarkan hasil uji analisis chi-square menunjukan bahwa peneltilian dari 63 responden diperoleh nilai p-value 0,001 (p < 0,05) yang menunjukan bahwa terdapat hubungan antara penggunaan pembersih kewanitaan dengan kejadian fluor albus . Kesimpulan : Ada hubungan antara penggunaan pembersih kewanitaan dengan kejadian fluor albus di Puskesmas Nambo. Kata kunci: pembersih kewanitaan,fluor albus
Item Type: | Thesis (Skripsi) | |||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Contributors: |
|
|||||||||
Uncontrolled Keywords: | pembersih kewanitaan,fluor albus | |||||||||
Subjects: | R Medicine > RG Gynecology and obstetrics | |||||||||
Divisions: | Jurusan Kebidanan > Prodi D-IV (Skripsi) | |||||||||
Depositing User: | Unnamed user with email info@poltekkes-kdi.ac.id | |||||||||
Date Deposited: | 28 Jan 2022 01:41 | |||||||||
Last Modified: | 28 Jan 2022 01:41 | |||||||||
URI: | http://repository.poltekkes-kdi.ac.id/id/eprint/2368 |
Actions (login required)
View Item |