PENGETAHUAN IBU HAMIL TENTANG EMESIS GRAVIDARUM DI POLI KIA/KB PUSKESMAS PUUWATU KOTA KENDARI PROVINSI SULAWESI TENGGARA TAHUN 2017

Yuca Sasmita, Penulis and Arsulfa, Pembimbing 1 and Wd. Asma Isra, Pembimbing 2 (2017) PENGETAHUAN IBU HAMIL TENTANG EMESIS GRAVIDARUM DI POLI KIA/KB PUSKESMAS PUUWATU KOTA KENDARI PROVINSI SULAWESI TENGGARA TAHUN 2017. Karya Tulis Ilmiah thesis, Poltekkes Kemenkes Kendari.

[img]
Preview
Text
KTI UCA FIX.pdf

Download (576kB) | Preview

Abstract

Latar belakang : Salah satu gangguan yang paling sering kita jumpai pada kehamilan muda pada trimester 1 adalah perasaan mual (nausea) dan muntah (emesis gravidarum). Angka kejadian mual dan muntah terjadi pada 60 - 80% pada primigravida dan 40- 60% pada multigravida. Tujuan penelitian : mengetahui pengetahuan ibu hamil tentang emesis gravidarum di Puskesmas Puuwatu Kota Kendari Provinsi Sulawesi Tenggara. Metode penelitian : Jenis penelitian penelitian deskriptif dengan populasi sebanyak 36 orang. Sampel penelitian diambil secara total sampling yaitu 30 orang. Data yang dikumpulkan adalah data primer dan sekunder. Hasil penelitian : Pengetahuan ibu yang kategori baik sebanyak 6 orang (20%), cukup sebanyak 14 orang (46,7%) dan kurang sebanyak 10 orang (33,3%). Ibu hamil yang dengan pengetahuan baik terbanyak pada umur 20 – 35 tahun (20%), graviditas II (10%), pendidikan tinggi (16,7%), pengetahuan cukup terbanyak pada umur 20 – 35 tahun (36,7%), graviditas I (16,7%), pendidikan menengah (33,3%). Sedangkan pengetahuan kurang terbanyak pada umur 20 – 35 tahun (26,7%), graviditas I (23,3%), pendidikan dasar (26,7%). Kesimpulan : pengetahuan ibu hamil tentang emesis gravidarum masih pada kategori cukup.

Item Type: Thesis (Karya Tulis Ilmiah)
Uncontrolled Keywords: pengetahuan, ibu hamil, emesis gravidarum
Subjects: R Medicine > RG Gynecology and obstetrics
Divisions: Jurusan Kebidanan > Prodi D-III (KTI)
Depositing User: Unnamed user with email info@poltekkes-kdi.ac.id
Date Deposited: 04 Sep 2018 05:27
Last Modified: 04 Sep 2018 05:27
URI: http://repository.poltekkes-kdi.ac.id/id/eprint/226

Actions (login required)

View Item View Item