GAMBARAN TINGKAT PENGETAHUAN IBU, STATUS PEMBERIAN ASI EKSKLUSIF DAN STATUS GIZI PADA BAYI USIA 6-12 BULAN DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS WONGGEDUKU BARAT KABUPATEN KONAWE

Seo, Dewi Iriani (2021) GAMBARAN TINGKAT PENGETAHUAN IBU, STATUS PEMBERIAN ASI EKSKLUSIF DAN STATUS GIZI PADA BAYI USIA 6-12 BULAN DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS WONGGEDUKU BARAT KABUPATEN KONAWE. Karya Tulis Ilmiah thesis, Poltekkes Kemenkes Kendari.

[img] Text (Karya Tulis Ilmiah)
KTI.DEWI IRIANI SEO.PDF.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (4MB)

Abstract

Latar Belakang : Masalah gizi pada hakekatnya adalah masalah kesehatan masyarakat, sekitar 1 Milyar penduduk dunia saat ini mengalami masalah dalam penyediaan makanan. Sepertiga dari seluruh anak-anak di dunia (171 juta anak) dalam keadaan kurang gizi kronik. Salah satu upaya untuk menekan kekurangan gizi adalah dengan memberikan ASI eksklusif dan di lihat dari segi pengetahuan ibunya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran tingkat pengetahuan ibu, status pemberian ASI Eksklusif dan status gizi pada bayi usia 6-12 bulan di wilayah kerja puskesmas wonggeduku barat kabupaten konawe. Metode : Penelitian ini merupakan penelitian deskriptive observasional dengan pendekatan survey dan telah dilaksanakan pada bulan juni – juli 2021 di Puskesmas Wonggeduku Barat. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini yaitu 46 Bayi. Teknik pengambilan sampel dilakukan dengan cara Total sampling. Hasil : Penelitian ini menunjukkan bahwa pengetahuan gizi ibu yang cukup sebanyak 56,5% , yang kurang 43,5%, status pemberian ASI Eksklusif sebanyak 47,8%,tidak ASI eksklusif sebanyak 52,2% status gizi bayi dengan indeks BB/U gizi baik sebanyak 93,5% , gizi kurang sebanyak 6,5%, status gizi bayi dengan indeks PB/U normal sebanyak 80,5%, Pendek sebanyak 15,2%, sangat Pendek 4,3%. Penelitian ini menyarankan ibu bayi lebih banyak menambah wawasan dan edukasi tentang pentingnya ASI Eksklusif serta memperbaiki masalah gizi yang ada dengan menerapkan pola makan yang sehat dan bergizi Kata Kunci : Pengetahuan Gizi Ibu, Status Pemberian ASI Eksklusif, Status Gizi (BB/U, PB/U)

Item Type: Thesis (Karya Tulis Ilmiah)
Contributors:
ContributioncontributorsNIDN/NIDK
UNSPECIFIEDMasrif, Masrif4018087301
UNSPECIFIEDSake, Risma4013057601
Uncontrolled Keywords: Pengetahuan Gizi Ibu, Status Pemberian ASI Eksklusif, Status Gizi (BB/U, PB/U)
Subjects: R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine
Divisions: Jurusan Gizi > Prodi Diploma III Gizi
Depositing User: Unnamed user with email info@poltekkes-kdi.ac.id
Date Deposited: 20 Dec 2021 05:25
Last Modified: 20 Dec 2021 05:25
URI: http://repository.poltekkes-kdi.ac.id/id/eprint/2250

Actions (login required)

View Item View Item