PENGETAHUAN IBU HAMIL TENTANG PENTINGNYA TABLET FE DI PUSKESMAS PUUWATU KOTA KENDARI PROVINSI SULAWESI TENGGARA TAHUN 2017

Hayati, Penulis and Dr. Kartini, Pembimbing 1 and Farming, Pembimbing 2 (2017) PENGETAHUAN IBU HAMIL TENTANG PENTINGNYA TABLET FE DI PUSKESMAS PUUWATU KOTA KENDARI PROVINSI SULAWESI TENGGARA TAHUN 2017. Karya Tulis Ilmiah thesis, Poltekkes Kemenkes Kendari.

[img]
Preview
Text
KTI HAYATI (P00324014014).pdf

Download (740kB) | Preview

Abstract

Latar belakang : Anemia gizi besi pada ibu hamil masih merupakan salah satu masalah kesehatan di Indonesia karena prevalensinya cukup tinggi. Pengetahuan memang peranan penting kaitannya dengan asupan gizi ibu selama hamil. Untuk menanggulangi masalah anemia gizi besi pada ibu hamil maka pemberian tablet zat besi pada ibu hamil sangatlah penting. Tujuan penelitian : mengetahui pengetahuan ibu hamil tentang pentingnya tablet Fe di Puskesmas Puuwatu Kota Kendari Provinsi Sulawesi Tenggara. Metode penelitian : Jenis penelitian penelitian deskriptif dengan populasi sebanyak 36 orang. Sampel penelitian diambil secara total sampling yaitu 36 orang. Data yang dikumpulkan adalah data primer dan sekunder. Hasil penelitian : Pengetahuan ibu yang kategori baik sebanyak 6 orang (16,7%), cukup sebanyak 14 orang (38,9%) dan kurang sebanyak 16 orang (44,4%). Ibu hamil yang dengan pengetahuan baik terbanyak pada umur 20 – 35 tahun (16,7%), gravida II (8,3%), pendidikan tinggi (13,9%) dan ibu yang bekerja sebagai PNS/swasta (13,9%), pengetahuan cukup terbanyak pada umur 20 – 35 tahun (30,6%), gravida I maupun II (13,9%), pendidikan menengah (36,1%) dan IRT(30,6%). Sedangkan pengetahuan kurang terbanyak pada umur 20 – 35 tahun (38,9%), grvida I (22,2%), pendidikan dasar (33,3%) dan IRT (44,4%). Kesimpulan : pengetahuan ibu hamil tentang pentingnya tablet Fe masih kurang

Item Type: Thesis (Karya Tulis Ilmiah)
Uncontrolled Keywords: pengetahuan, ibu hamil, pentingnya tablet fe
Subjects: R Medicine > RG Gynecology and obstetrics
Divisions: Jurusan Kebidanan > Prodi D-III (KTI)
Depositing User: Unnamed user with email info@poltekkes-kdi.ac.id
Date Deposited: 04 Sep 2018 02:46
Last Modified: 04 Sep 2018 02:46
URI: http://repository.poltekkes-kdi.ac.id/id/eprint/225

Actions (login required)

View Item View Item