Rosmawati Tibu, Penulis and Hasmia Naningsih, Pembimbing 1 and Wahida, Pembimbing 2 (2017) PENGETAHUAN IBU HAMIL TENTANG TANDA-TANDA BAHAYA DALAM KEHAMILAN DI PUSKESMAS LEPO-LEPO KOTA KENDARI TAHUN 2017. Karya Tulis Ilmiah thesis, Poltekkes Kemenkes Kendari.
|
Text
KARYA TULIS ILMIAH.pdf Download (634kB) | Preview |
Abstract
Latar belakang: Komplikasi kehamilan, persalinan dan nifas merupakan masalah kesehatan utama bagi kesehatan wanita, karena merupakan penyebab terbesar kematian ibu dan bayi. Tujuan penelitian: Penelitian ini bertujuan mengetahui ibu hamil tentang tanda-tanda bahaya dalam kehamilan di Puskesmas Lepo-lepo Kota Kendari tahun 2017. Metode Penelitian: Desain penelitian yang digunakan ialah deskriptif. Sampel penelitian adalah ibu hamil bulan Juni tahun 2017 yang berjumlah 38 orang. Instrumen pengumpulan data berupa kuesioner mengenai pengetahuan tentang tanda-tanda bahaya dalam kehamilan. Data dianalisis dengan uji deskriptif. Hasil Penelitian: Hasil penelitian menunjukkan pengetahuan ibu hamil tentang tanda-tanda bahaya dalam kehamilan dalam kategori kurang. Ibu hamil dengan pengetahuan baik berada pada umur 20-35 tahun, berpendidikan tinggi, multigravida, memperoleh informasi tentang tanda-tanda bahaya dalam kehamilan yang bersumber dari tenaga kesehatan. Ibu hamil dengan pengetahuan cukup berada pada umur 20-35 tahun, berpendidikan tinggi, menegah, dasar, primigravida dan multigravida, memperoleh informasi tentang tanda-tanda bahaya dalam kehamilan yang bersumber dari tenaga kesehatan, media sosial dan cetak, keluarga. Ibu nifas dengan pengetahuan kurang berada pada umur 20-35 tahun, berpendidikan menengah dan dasar, primigravida dan multigravida, memperoleh informasi tentang bendungan ASI yang bersumber dari media sosial dan cetak namun ada juga ibu yang belum pernah mendengar tentang tanda-tanda bahaya dalam kehamilan.
Item Type: | Thesis (Karya Tulis Ilmiah) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | pengetahuan, tanda-tanda bahaya dalam kehamilan |
Subjects: | R Medicine > RG Gynecology and obstetrics |
Divisions: | Jurusan Kebidanan > Prodi D-III (KTI) |
Depositing User: | Unnamed user with email info@poltekkes-kdi.ac.id |
Date Deposited: | 04 Sep 2018 02:43 |
Last Modified: | 04 Sep 2018 02:43 |
URI: | http://repository.poltekkes-kdi.ac.id/id/eprint/224 |
Actions (login required)
View Item |