Niluh Loviyani, Penulis and Hj. Sitti Zaenab, Pembimbing 1 and Yustiari, Pembimbing 2 (2016) ENGETAHUAN IBU TENTANG PERTUMBUHAN BAYI DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS LEPO – LEPO KOTA KENDARI TAHUN 2016. Karya Tulis Ilmiah thesis, Poltekkes Kemenkes Kendari.
|
Text
NILUH LOVIYANI-P00324013086.pdf Download (1MB) | Preview |
Abstract
Latar Belakang : Derajat kesehatan anak yang tinggi akan menjamin proses tumbuh kembang anak secara optimal menuju generasi muda yang sehat sebagai sumber daya pembangunan (Ilyas, 2008). Adanya generasi muda yang sehat akan berpengaruh dalam cepat atau lambatnya kemajuan dan perkembangan bangsa Indonesia. Masa balita merupakan periode penting dalam tumbuh kembang anak karena pertumbuhan dan perkembangan pada masa balita akan mempengaruhi dan menentukan perkembangan anak selanjutnya (Soetjiningsih,2006). Tujuan Penelitian : Untuk mengidentifikasi Pengetahuan Ibu tentang Pertumbuhan Bayi di Wilayah Kerja Puskesmas Lepo-Lepo Tahun 2016. Metode Penelitian : Jenis Penelitian adalah Deskriptif, Populasi dalam penelitian ini adalah semua ibu yang mempunyai bayi yang berkunjung di Posyandu Kamboja Kelurahan Lepo-Lepo wilayah kerja Puskesmas Lepo–Lepo pada bulan Juni tahun 2016 dengan jumlah 60 bayi. Sampel pada penelitian ini adalah ibu yang memiliki bayi usia 0-12 bulan yang berkunjung di posyandu Kamboja di Wilayah Kerja Puskesmas Lepo-Lepo saat penelitian berlangsung sebanyak 38 orang. Hasil Penelitian : Dari total 38 responden, terdapat 30 responden (78,9%) yang memiliki pengetahuan baik tentang pertumbuhan bayi dan ada 8 responden (21,1%) yang memiliki pengetahuan kurang tentang pertumbuhan bayi. Kesimpulan : ibu yang memiliki bayi dengan berat badan, tinggi badan dan lingkar kepala baik memiliki pengetahuan baik tentang pertumbuhan bayi.
Item Type: | Thesis (Karya Tulis Ilmiah) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Pengetahuan Ibu, Pertumbuhan Bayi |
Subjects: | R Medicine > RG Gynecology and obstetrics |
Divisions: | Jurusan Kebidanan > Prodi D-III (KTI) |
Depositing User: | Unnamed user with email info@poltekkes-kdi.ac.id |
Date Deposited: | 03 Sep 2018 07:25 |
Last Modified: | 03 Sep 2018 07:25 |
URI: | http://repository.poltekkes-kdi.ac.id/id/eprint/202 |
Actions (login required)
View Item |