Fajri Akbar Dusniy, Penulis and Dwi Yanthi, Pembimbing 1 and Samsudin, Pembimbing 2 (2020) INTERVENSI TERAPI PIJAT SEBAGAI MANAJEMEN NYERI PADA PASIEN POST OP APPENDISITIS. Karya Tulis Ilmiah thesis, Poltekkes Kemenkes Kendari.
|
Text
Materi Ujian Literatur review 2020 (fajri).pdf Download (1MB) | Preview |
Abstract
Pendahuluan: Appendisitis adalah nyeri pada epigastrium di sekitar umbilikus. Keluhan yang menyertai biasanya mual, muntah, dan nafsu makan menurun. Pengurangan nyeri adalah suatu kebutuhan dasar manusia. Adapun metode dari pengurangan nyeri dapat dibedakan menjadi dua yaitu farmakologis dan nonfarmakologis. Penatalaksanaan nyeri secara nonfarmakologis terdiri dari berbagai teknik seperti, relaksasi, distraksi, imajinasi terpimpin, dan stimulasi kutaneus memberikan strategi koping yang dapat membantu mengurangi presepsi nyeri, membuat tingkat nyeri dapat berkurang serta menurunkan cemas dan meningkatkan kerja analgetik. Tujuan: Ingin mengetahui secara spesifik pengaruh Terapi pijat pada pasien post op appendisitis. Metode: Pencarian artikel menggunakan Google Chrom, Google Search , dan Google scholar untuk menemukan artikel sesuai kriteria inklusi dan ekslusi kemudian dilakukan review. Hasil: Berdasarkan 4 penilitian didapatkan bahwa metode Terapi pijat terbukti secara signifikan dapat membentu proses penurunan intensitas nyeri dan memberi rasa nyaman serta memperlancar aliran darah. Simpulan: Hasil literature review ini menunjukkan bahwa manajemen nyeri dengan teknik tetapi pijat terbukti dapat membantu menurunkan intensitas nyeri pada pasien post op appendiaitis hal ini dapat dibuktikan dengan adanya artikel penelitian terdahulu bahwa terapi ini efektif untuk menurunkan intensitas nyeri sebab teknik ini mudah untuk dilakukan dan tidak membutuhkan tempat yang luas serta alat-alatnya yang murah dan mudah didapatkan sehingga cocok dilakukan oleh semua orang terutama pada pasien yang telah menjalani operasi appendisitis. Kata kunci: Pasien post op appendisitis, Intervensi terapi pijat sebagai manajemen nyeri, Appendisitis
Item Type: | Thesis (Karya Tulis Ilmiah) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Pasien post op appendisitis, Intervensi terapi pijat sebagai manajemen nyeri, Appendisitis |
Subjects: | R Medicine > RT Nursing |
Divisions: | Jurusan Keperawatan > Prodi D-III Keperawatan |
Depositing User: | Unnamed user with email info@poltekkes-kdi.ac.id |
Date Deposited: | 05 May 2021 00:31 |
Last Modified: | 05 May 2021 00:31 |
URI: | http://repository.poltekkes-kdi.ac.id/id/eprint/2014 |
Actions (login required)
View Item |