GAMBARAN POLA MAKAN DAN STATUS GIZI PADA SISWA DI SDN 2 TORONIPA KECAMATAN SOROPIA KABUPATEN KONAWE

Irma, Penulis and Fatmawati, Pembimbing 1 and I Made Rai Sudarsono, Pembimbing 2 (2019) GAMBARAN POLA MAKAN DAN STATUS GIZI PADA SISWA DI SDN 2 TORONIPA KECAMATAN SOROPIA KABUPATEN KONAWE. Diploma thesis, Poltekkes Kemenkes Kendari.

[img]
Preview
Text
Cover.pdf

Download (426kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB 1.pdf

Download (274kB) | Preview
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (459kB) | Request a copy
[img]
Preview
Text
BAB III.pdf

Download (264kB) | Preview
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (360kB) | Request a copy
[img]
Preview
Text
BAB V.pdf

Download (148kB) | Preview
[img]
Preview
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (157kB) | Preview
[img]
Preview
Text
Lampiran.pdf

Download (1MB) | Preview
Official URL: http://repository.poltekkes-kdi.ac.id

Abstract

Latar Belakang : Masalah gizi yang dihadapi oleh bangsa Indonesia sudah menjadi semakin lengkap dengan adanya istilah beban ganda. Keberhasilan suatu bangsa bergantung pada bangsa itu sendiri dalam membangun kesejahteraan masyarakatnya yakni melalui ketersediaan Sumber Daya Manusia (SDM) yang berkualitas, yaitu memiliki fisik yang tangguh, mental yang kuat, kesehatan yang prima serta cerdas. Pada kenyataannya kualitas SDM ditentukan oleh status gizi yang baik. Penelitian ini bertujuan untuk menetahui gambaran pola makan dan status gizi pada anak sekolah dasar di SDN 2 Toronipa. Metode : Penelitian yang digunakan merupakan penelitian deskriptif dengan pendekatan survei. Penelitian telah dilaksanakan pada tanggal 1 Januari sampai 3 Mei 2019 bertempat di SDN 2 Toronipa Kecamatan Soropia Kabupaten Konawe. Sampel yang digunakan pada penelitian ini yaitu berjumlah 32 orang yang terdiri dari kelas IV, V dan VI. Data pola makan diperoleh dari wawancara dengan menggunakan kuesioner Food Frequency (FFQ) dan data status gizi diperoleh malalui pengukuran langsung terhadap berat badan dan tinggi badan. Hasil : Penelitian ini menunjukkan bahwa sebagian besar pola makan anak tergolong cukup yaitu 62,5%, status gizi anak berdasarkan BB/U terdapat (3,1%) status gizi buruk, (43,8%) kekurangan gizi sedangkan (6,3%) berstatus gizi lebih. Berdasarkan TB/U terdapat 37,5% gizi pendek, berdasarkan IMT/U terdapat (34,4%) anak memiliki status gizi kurus dan (3,1%) memiliki status gizi gemuk. Gambaran pola makan dengan status gizi berdasarkan BB/U status gizi baik dengan pola makan cukup yaitu 75% dan anak dengan pola makan kurang memiki status gizi kurang yaitu 91,7%. Gambaran pola makan dengan TB/U status gizi normal yaitu 100% sedangkan anak dengan pola makan kurang memiliki status gizi pendek yaitu 100%. Berdasarkan IMT/U anak dengan pola makan cukup memilki status gizi normal yaitu 90% sedangkan anak yang memiliki pola makan kurang memiliki status gizi kurus yaitu 83,3% Saran : Bagi Peneliti selanjutnya, pengambilan data hendaknya menggunakan form recall agar makanan yang dikonsumsi sehari lebih tergambarkan. Kata Kunci : Pola Makan, Status Gizi

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Diet, Nutrition Status
Subjects: R Medicine > RN Nutrition
Divisions: Jurusan Gizi > Prodi Diploma III Gizi
Depositing User: Unnamed user with email info@poltekkes-kdi.ac.id
Date Deposited: 24 Apr 2020 06:00
Last Modified: 24 Apr 2020 06:00
URI: http://repository.poltekkes-kdi.ac.id/id/eprint/1411

Actions (login required)

View Item View Item