ANALISIS TINGKAT KONSUMSI ZAT GIZI TERHADAP GIZI KURANG BALITA DI PUSKESMAS JELBUK, KABUPATEN JEMBER

Nurul Aini, Penulis (2019) ANALISIS TINGKAT KONSUMSI ZAT GIZI TERHADAP GIZI KURANG BALITA DI PUSKESMAS JELBUK, KABUPATEN JEMBER. HIJP : HEALTH INFORMATION JURNAL PENELITIAN, 11 (2). pp. 127-133. ISSN 2622-5905

[img]
Preview
Text
127-133 analisis tingkat konsumsi zat gizi ...pdf

Download (256kB) | Preview
Official URL: http://myjurnal.poltekkes-kdi.ac.id/index.php/HIJP

Abstract

Anak-anak memiliki masalah yang sangat bervariasi berkaitan dengan pertumbuhan, perkembangan dan nutrisi. Kekurangan makronutrien dapat memicu malnutrisi protein-kalori dan ketika dikombinasikan dengan defisiensi mikronutrien dapat menimbulkan masalah gizi pada balita. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisa tingkat konsumsi dalam kejadian gizi kurang pada balita di Puskesmas Jelbuk, Kabupaten Jember. Penelitian ini merupakan penelitian analitik dengan desain observasional menggunakan pendekatan case control. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh balita usia 0-5 tahun. Tehnik pengambilan sampel dengan menggunakan Simple Random Sampling. Besar sampel ditentukan berdasarkan rumus besar sampel pada penelitian dengan pendekatan case control yaitu sebanyak 42 balita. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ada pengaruh yang signifikan antara tingkat konsumsi kalori (α=5%,p=0,003), tingkat konsumsi protein (α=5%,p=0,003), tingkat konsumsi karbohidrat (α=5%,p=0,002) dan tingkat konsumsi lemak (α=5%,p=0,005) dengan kejadian gizi kurang pada balita. Hendaknya ada koordinasi serta upaya dari bidan wilayah, Puskesmas dan Dinas Kesehatan setempat untuk meningkatkan kegiatan-kegiatan berkaitan dengan promosi kesehatan tentang pola asuh berkaitan dengan pentingnya asupan nutrisi pada balita. Kata kunci: Balita, Gizi kurang, Konsumsi zat gizi, Nutrisi

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: Consumption of nutrients, Malnutrition, Nutrition, Toddlers
Subjects: R Medicine > RG Gynecology and obstetrics
Divisions: Jurnal
Depositing User: Unnamed user with email info@poltekkes-kdi.ac.id
Date Deposited: 14 Apr 2020 01:30
Last Modified: 14 Apr 2020 01:30
URI: http://repository.poltekkes-kdi.ac.id/id/eprint/1377

Actions (login required)

View Item View Item